Aplikasi “Sapa Dewan” Inovasi Baru untuk Serap Aspirasi Masyarakat

|
Aplikasi “Sapa Dewan” Inovasi Baru untuk Serap Aspirasi Masyarakat

TINTABORNEO, Puruk Cahu – Sekretaris DPRD Murung Raya, Andri Raya, mencetuskan inovasi baru berupa aplikasi Sapa Dewan untuk mempermudah masyarakat menyampaikan aspirasi dan pengaduan kepada lembaga legislatif. Inovasi ini diharapkan dapat mempercepat proses tindak lanjut terhadap aspirasi masyarakat.

“Dengan aplikasi ini, aspirasi masyarakat dapat diterima, diolah, dan ditindaklanjuti dengan lebih efisien dan efektif,” ujar Andri Raya, Selasa (26/11).

Aplikasi ini dirancang sebagai bagian dari aksi perubahan yang ia lakukan dalam Diklat Kepemimpinan Nasional Tingkat II. Menurut Andri, masih banyak aspirasi masyarakat yang mengalami hambatan dalam proses penanganannya. Oleh karena itu, Sapa Dewan hadir sebagai solusi untuk mengelola aspirasi secara lebih transparan dan terukur.

“Aspirasi masyarakat adalah fondasi dari tugas legislatif. Kami ingin memastikan bahwa setiap masukan dapat ditindaklanjuti tepat waktu dan sesuai kebutuhan,” jelasnya.

Ia berharap aplikasi ini dapat menjadi jembatan yang memperkuat hubungan antara masyarakat dan DPRD. Dengan demikian, proses pembangunan di Kabupaten Murung Raya dapat berjalan lebih baik.

“Semoga Sapa Dewan bisa menjadi inovasi yang bermanfaat bagi masyarakat dan DPRD Murung Raya,” tutupnya. (rm)