Bupati Tekankan Integritas dan Komitmen Pelayanan kepada Plt Kadisdik Kotim

<p>Yolanda saat menerima SK penunjukan sebagai Plt Kepala Disdik Kotim oleh Bupati Kotim, Halikinnor, di Aula Anggrek Tewu Lantai II Setda Kotim, pada Jumat (14/12/2025). (Foto: Apri) </p>
Yolanda saat menerima SK penunjukan sebagai Plt Kepala Disdik Kotim oleh Bupati Kotim, Halikinnor, di Aula Anggrek Tewu Lantai II Setda Kotim, pada Jumat (14/12/2025). (Foto: Apri)
Bagikan

TINTABORNEO.COM, Sampit – Tongkat estafet kepemimpinan di Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) resmi bergeser. Bupati Kotim Halikinnor menunjuk Yolanda sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan menggantikan Muhammad Irfansyah, yang kini dipercaya memimpin Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kotim.

‎Penunjukan yang digelar di Aula Anggrek Tewu Lantai II Setda Kotim pada Jumat (14/11) itu menjadi babak baru bagi Yolanda yang sebelumnya mengemban tugas sebagai Sekretaris Disdik Kotim. Ia mengaku bersyukur sekaligus siap menjalankan amanah yang diberikan.

‎“Alhamdulillah saya ditunjuk sebagai Plt Kadis Pendidikan. Ini amanah yang tentunya akan saya jalankan sebaik-baiknya,” ujar Yolanda, Sabtu (15/11/2025).

‎Menurutnya, pendidikan di Kotim memiliki banyak agenda penting yang harus terus bergerak. Karena itu, ia menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program-program positif yang telah dibangun oleh pejabat sebelumnya.

‎“Program yang sudah berjalan pasti tetap kami lanjutkan. Kami akan bekerja sesuai arahan pimpinan dan fokus menyelesaikan berbagai tugas strategis di bidang pendidikan,” tambahnya.

‎Yolanda akan mulai menjalankan tugas secara penuh setelah proses serah terima jabatan rampung.

‎Sebelumnya, Bupati Kotim Halikinnor dalam arahannya menegaskan bahwa setiap jabatan adalah tanggung jawab besar yang harus dijaga dengan integritas dan ketulusan.

‎“Jabatan ini amanah. Kerjakan dengan sepenuh hati, jaga integritas, hindari penyalahgunaan wewenang, dan jadilah teladan di lingkungan kerja masing-masing,” pesan Halikinnor.

‎Dengan penunjukan ini, pemerintah daerah berharap penyelenggaraan pendidikan di Kotim semakin solid dan progresif, sejalan dengan upaya meningkatkan kualitas layanan publik di sektor pendidikan. (ri)