Kebakaran Hebat Kembali Landa Kawasan Padat Penduduk di Desa Ramban

Tampak rumah warga terbakar disertai dengan asap hitam tebal menjujung tinggi, di Desa Ramban, Kecamatan Mentaya Hilir Utara, pada Selasa siang (22/7/2025). (Foto: Ist)
TINTABORNEO.COM, Sampit – Kebakaran kembali terjadi di wilayah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim). Kali ini, musibah melanda kawasan padat penduduk di Desa Ramban, Kecamatan Mentaya Hilir Utara, pada Selasa siang (22/7/2025).
Peristiwa ini menambah daftar panjang insiden kebakaran yang terjadi di Kotim dalam beberapa bulan terakhir. Api dilaporkan cepat membesar dan menjalar ke bangunan sekitar yang mayoritas berbahan kayu dan mudah terbakar.
Rekaman video dan foto yang beredar luas di media sosial menunjukkan kobaran api disertai asap tebal terlihat membumbung tinggi ke langit.
“Benar, telah terjadi kebakaran di Desa Ramban. Untuk penyebabnya, kami masih menunggu hasil penyelidikan,” ujar Camat Mentaya Hilir Utara, Muslih, saat dikonfirmasi.
Plt Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kotim, Atimaraahini, menyampaikan bahwa tim pemadam dari sektor Mentaya Hilir Utara segera dikerahkan ke lokasi begitu menerima laporan dari warga.
“Petugas langsung menuju ke lokasi untuk penanganan,” katanya.
Warga sekitar sempat bergotong royong memadamkan api dengan alat seadanya dan berusaha menyelamatkan barang-barang penting dari dalam rumah.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada laporan resmi mengenai jumlah rumah yang terbakar, nilai kerugian, maupun adanya korban jiwa. (ri)