Bupati dan Wakil Bupati Kotim Gelar Buka Puasa Bersama, Tandai Awal Kembali Bertugas

Penyambutan Bupati dan Wakil Bupati Kotim, Halikinnor – Irawati, Minggu (2/3/2025).
TINTABORNEO.COM, Sampit – Dalam rangka menyambut kembalinya Bupati dan Wakil Bupati Kotawaringin Timur (Kotim), Halikinnor dan Irawati, digelar acara buka puasa bersama jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotim, instansi terkait, serta masyarakat di Rumah Jabatan Bupati Kotim, Minggu (2/3/2025).
Kedatangan Bupati Halikinnor dan Wakil Bupati Irawati disambut meriah dengan lantunan salawat yang diiringi tabuhan rebana. Tak hanya itu, penyambutan juga dilakukan dengan prosesi adat Dayak sebagai bentuk penghormatan atas kembalinya pasangan pimpinan daerah tersebut untuk melanjutkan tugas setelah pelantikan pada 20 Februari lalu.
Pj Sekda Kotim dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukur atas kembalinya Bupati dan Wakil Bupati untuk kembali menjalankan amanah. Ia berharap, periode kedua kepemimpinan pasangan HARATI (Halikinnor-Irawati) mampu membawa kemajuan lebih baik bagi Kabupaten Kotim.
“Alhamdulillah hari ini kita dapat menyambut kembali Bupati dan Wakil Bupati Kotim. Kegiatan penyambutan ini kita rangkai dengan buka puasa bersama, bertepatan dengan bulan penuh berkah ini semoga doa kita semua menjadi awal yang baik untuk kemajuan daerah kita,” tuturnya.
Dalam kesempatan itu, Bupati Halikinnor turut berbagi pengalaman selama mengikuti retret kepala daerah di Akademi Militer (Akmil) Magelang pada 21-28 Februari. Meski harus menjalani pembinaan ala militer yang cukup berat, ia mengaku mendapatkan banyak manfaat, terutama dalam hal kedisiplinan dan kepemimpinan.
“Alhamdulillah, saya kembali dipercaya mengemban amanah lima tahun ke depan. Pada periode pertama, kami memimpin selama empat tahun kurang enam hari, dan saat itu kita dihadapkan pandemi Covid-19. Kini, tantangan berikutnya adalah efisiensi anggaran. Namun saya yakin, apa pun tantangan di depan bisa kita lewati jika bersama-sama,” ucap Halikinnor.
Ia pun mengajak seluruh elemen masyarakat, jajaran pemerintahan, serta stakeholder terkait untuk terus memberikan dukungan demi kemajuan Kabupaten Kotim di periode kedua kepemimpinannya bersama Irawati.
“Mohon doa dan bantuan dari semuanya agar Kabupaten Kotim bisa semakin maju dan berkembang ke depannya,” tutup Halikinnor. (dk)