Legislator Mura Dorong Pemuda untuk Mandiri Melalui Kewirausahaan

TINTABORNEO, Puruk Cahu – Anggota DPRD Murung Raya, H Fahriadi, mendorong pemuda di Murung Raya untuk merintis karier sebagai wirausahawan yang mandiri. Ia menilai, orientasi menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) tidak lagi relevan di tengah persaingan kerja yang ketat.
“Pemuda sebaiknya merintis karier sebagai wirausahawan. Jangan hanya bergantung pada status ASN,” ujar Fahriadi, Sabtu (21/12).
Ia menambahkan, menjadi wirausahawan dapat menciptakan lapangan kerja sendiri dan menjadi contoh bagi pemuda lainnya.
Fahriadi menyebutkan, saat ini masih banyak sarjana yang memilih menganggur karena menunggu penerimaan ASN.
“Pola pikir seperti ini harus diubah. Pemuda harus berani mengambil langkah berbeda untuk mengembangkan karier di bidang lain,” katanya. (rm)