Rumiadi Dorong Pembangunan Infrastruktur yang Berorientasi pada Kebutuhan Warga

TINTABORNEO, Puruk Cahu – Anggota DPRD Murung Raya (Mura), Rumiadi, menekankan pentingnya pelaksanaan pembangunan yang berorientasi pada kebutuhan masyarakat. Menurut politisi PDIP ini, pembangunan harus mencakup berbagai sektor dengan prioritas utama pada infrastruktur yang dapat dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat.
“Setiap kebijakan pemerintah daerah harus melihat prioritas kebutuhan masyarakat agar hasilnya benar-benar berdampak nyata,” ujar Rumiadi, Rabu (19/11).
Ia menyebut peningkatan infrastruktur, seperti jalan, harus terus digenjot karena masih banyak ruas jalan yang kondisinya rusak dan sulit dilalui. Infrastruktur yang memadai, lanjutnya, dapat membuka akses ekonomi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, baik di tingkat kabupaten, kecamatan, maupun desa.
Selain infrastruktur, Rumiadi juga menggarisbawahi pentingnya program peningkatan ekonomi masyarakat yang digarap secara serius oleh perangkat daerah terkait. Dengan perencanaan yang baik, ia yakin visi, misi, serta program kerja kepala daerah dapat terlaksana secara optimal.
“Hal ini memerlukan pengawasan yang ketat agar pembangunan yang dilaksanakan sesuai dengan rencana dan memberikan hasil yang maksimal,” imbuhnya.
Ia berharap pemerintah terus berkomitmen membangun daerah secara terencana dan terarah untuk mewujudkan Kabupaten Murung Raya yang maju dan sejahtera. “Pembangunan yang berkualitas membutuhkan sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan perangkat daerah,” tandasnya. (rm)