Kotim Luncurkan Akses Internet Gratis di Taman Kota Sampit

Pj Sekda Kotim Sanggul L Gaol saat meresmikan fasilitas akses internet gratis di Taman Kota Sampit, Minggu (22/9).
TINTABORNEO, Sampit – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) terus berupaya mendorong kemajuan di era digital. Sebagai bagian dari komitmen tersebut, hari ini, Minggu (22/9). Pemerintah Kotim meluncurkan akses internet gratis di Taman Kota Sampit.
Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kotim Sanggul L Gaol mengatakan, fasilitas digital ini diharapkan dapat menjadikan Taman Kota Sampit sebagai ruang yang lebih inklusif dan terbuka bagi semua kalangan.
“Sebagai bagian dari komitmen kami untuk mendorong kemajuan di era digital, hari ini kita meluncurkan akses internet gratis di Taman Kota Sampit,” ujar Pj Sekda Kotim, Sanggul L Gaol, saat meresmikan fasilitas tersebut.
Fasilitas digital ini hadir dengan harapan besar bahwa Taman Kota Sampit menjadi ruang yang lebih inklusif dan terbuka bagi semua kalangan. Mulai dari anak-anak, remaja, orang dewasa hingga orang tua.
“Semuanya dapat menikmati teknologi untuk berbagai keperluan, entah itu belajar, bekerja, atau hanya sekedar menikmati hiburan.
Sanggul menekankan bahwa teknologi seharusnya menjadi jembatan yang menghubungkan, memperluas wawasan, dan membuka kesempatan baru. Oleh karena itu, ia berharap fasilitas ini tidak hanya sekedar menyediakan akses, tapi juga mendorong masyarakat untuk menjadi bagian dari era digital dengan cara yang positif.
Pemanfaatan teknologi secara positif menjadi hal yang sangat penting. Sanggul mengajak seluruh pengunjung untuk menggunakan akses internet ini dengan bijaksana.
“Gunakanlah kesempatan ini untuk belajar hal baru, menggali kreativitas, berkolaborasi, serta mempererat tali persaudaraan,” tambahnya.
Sanggul juga mengingatkan bahwa ruang publik memerlukan kesadaran kolektif tentang etika dan tata tertib. Karena itu, dirinya mengajak masyarakat untuk bersama kebersihan, keamanan, dan kenyamanan Taman Kota Sampit ini agar selalu menjadi tempat yang menyenangkan bagi semua.
Peresmian internet gratis di Taman Kota Sampit memanfaatkan momentum kegiatan Car Free Day (CFD) yang sudah berjalan sejak minggu lalu. Akses internet gratis ini hanyalah langkah awal. Ke depan, Pemerintah Kotim akan terus berupaya untuk memperluas akses digital di berbagai di Kabupaten Kotim, sehingga setiap warga bisa merasakan manfaatnya secara langsung.
Akses internet gratis ini diharapkan dapat memberikan berbagai manfaat bagi masyarakat, seperti meningkatkan akses terhadap informasi dan edukasi, membuka peluang ekonomi, mempermudah komunikasi dan interaksi, serta meningkatkan kreativitas dan hiburan.
“Saya senang sekali dengan adanya internet gratis di taman ini. Ini sangat membantu anak-anak muda untuk mengembangkan diri dan mencari informasi. Semoga akses internet ini bisa diperluas ke tempat-tempat umum lainnya,” ujar Sari, salah satu pengunjung Taman Kota Sampit. (dk)